Perangi Arthritis dengan Taichi

Perangi Arthritis dengan Taichi xtreme.ie
JIKA bela diri cenderung untuk menghalau serangan dari musuh, berbeda dengan taichi, salah satu jenis beladiri dari daratan China ini justru bisa menghalau penyakit.

Namun di balik itu semua taichi ternyata mengandung tenaga yang tersembunyi, bahkan mampu meningkatkan ketahanan tubuh terhadap serangan penyakit.

Salah satunya untuk menangkal penyakit arthritis yang merupakan penyakit akibat masalah peradangan atau inflamasi di persendian. Sebuah studi di UNC Thurston Arthritis Research Center, yang juga dipublikasikan dalam American College of Rheumatology di Atlanta, menyatakan bahwa terdapat manfaat yang signifikan dari taichi untuk segala macam keluhan persendian termasuk fibromyalgia, rheumatoid arthritis dan osteoarthritis.

Penelitian yang melibatkan sebanyak 354 orang peserta yang direkrut dari 20 situs di North Carolina dan New Jersey, telah menyimpulkan bahwa kegiatan taichi yang dilakukan selama delapan minggu secara efektif dapat melawan penyakit arthritis, seperti rasa sakit pada persendian, kelelaha, kekakuan, dan mengukur fungsi kinerja fisik. (*/OL-06)

Terimakasih telah mengunjungi bolg kami, silahkan share se banyak banyak nya, Motivarts
4.5


Category Article
Bagikan Artikel ini ke teman Anda...!!!

What's on Your Mind...

Silahkan Berkomentar dengan sopan, hindari kata-kata kotor, sara dan spam.
Semoga Bermanfaat.

Powered by Blogger.